Pages - Menu

3.2.15

KAMBING LADA HITAM

Tumben - tumbenan masak kambing diluar Idul Adha.. Apa boleh buat, belakangan tekanan darah saya drop disekitaran level 85/55. Serasa fly deh..:-) Bosen nge-boost up pake sate kambing, survey ke pasar siapa tahu ada penjual daging kambing. Alhamdulillah ada, walaupun satu-satunya :-)


Tadinya daging kambing ini mau dibikin krengsengan, tapi gara - gara lihat di tabloid kuliner ada daging sapi lada hitam, jadi pengen bikin something new dengan si daging kambing ini.



Cemplang - cemplung, jadilah Kambing Lada Hitam ala Chef Rosy...(jiaaahhh). Enaaaak banget dimakan sama nasi anget..bener - bener plek rasanya kaya di resto - resto...(kenapa ga dari dulu masak ginian sendiri ya?) Dan ngomong - ngomong, bau kambingnya kok hampir ga tercium ya? Padahal saya lebih suka ada aroma kambingnya dikit-dikit. 

Oke, yang mau resepnya..catet ya..

Daging Kambing Lada Hitam
by Rosy Indriati

Bahan :
500 gr daging kambing
5 sdm air perasan nanas parut 
1/4 sdt garam
2 sdm maizena

Bumbu dihaluskan :
6 siung bawang merah
5 siung bawang putih
1 sdt lada hitam

2 sdm minyak goreng/margarin untuk menumis
2 ruas jahe memarkan
2 sdm saus tiram
1 sdm kecap asin
3 sdm kecap manis
1 sdt gula pasir (atau sesuai selera)
1/2 sdt garam (atau sesuai selera)
300 ml air
2 buah cabe merah besar iris tipis (bisa di-skip jika sudah ada paprika merah)
1/2 buah paprika merah/hijau/kuning, iris kotak/memanjang
1/2 buah bawang bombay iris memanjang
2 sdt lada hitam gerus kasar

Cara Membuat :
  1. Cuci bersih daging kambing, potong dan iris tipis-tipis, campur rata dengan air nanas & garam, lumuri rata dengan maizena, sisihkan (nanas berfungsi untuk mengempukkan daging kambing). 
  2. Tumis bumbu halus dengan minyak/margarin, masukkan jahe yang telah dimemarkan, tumis hingga harum.
  3. Masukkan daging kambing, aduk hingga bumbu tercampur rata.
  4. Masukkan saus tiram, kecap asin, kecap manis, gula pasir, garam, aduk rata.
  5. Tambahkan air, masak hingga air habis dan bumbu mengental terserap.
  6. Masukkan bawang bombay, paprika/cabe merah besar, lada hitam kasar, aduk sebentar hingga rata dan agak layu, angkat, sajikan.
Jadi deh... gampang kan, cemplang - cemplung aja kok :-) Bagi yang tidak suka kambing, ya tinggal ganti dagingnya dengan daging sapi/ayam fillet. 






No comments:

Post a Comment